Pita Suara Rusak, Adele Terpaksa Batalkan Dua Konsernya Ini di Inggris!
Dia menambahkan jika dirinya hancur, dan konser yang telah dibatalkannya itu tak bisa dijadwal ulang.
Penulis: Delta Lidina Putri
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNSTYLE.COM - Penyanyi Adele telah membatalkan dua show terakhirnya (1 dan 2 Juni) dalam 123 tur dunianya kali ini setelah permasalahan pada pita suaranya.
Wanita itu telah melakukan konser album 25-nya sejak Februari 2016.
• Adele Ulang Tahun - 6 Lagu Terbaik Popstar Inggris dari Album 19 Sampai 25, Setuju Nggak?
Dalam sebuah catatan yang dibagikannya (1/7/2017), dia lantas berkata: "Atas saran medis saya tidak dapat melakukannya di akhir pekan ini," dilansir dari NME.
Rabu dan Kamis (28-29 Juni), Adele memainkan dua dari empat penampilan terakhirnya di Stadion Wembley, London.
Dan dalam catatannya itu pula dia mengatakan "Saya telah berjaung keras sepanjang malam."
Dia menambahkan jika dirinya hancur, dan konser yang telah dibatalkannya itu tak bisa dijadwal ulang.
Sebuah catatan tulisan tangan dari Adele untuk awal minggu ini menunjukkan jika dia mungkin tidak akan pernah tur lagi.
"Tur adalah hal aneh, itu tidak cocok untuk saya."
"Saya adalah orang rumahan yang sangat menyukai hal-hal kecil, terlebih saya mengalami catatan tur yang mengerikan."
Adele menggambarkan bahwa tur hanya sensasi dan kesenangan belaka.
Dia menambahkan, "Saya tidak tahu apakah saya akan tur lagi dan saya ingin waktu terakhir berada di rumah.
Album '25' Adele kini telah terjual sekitar 20 juta copy di seluruh dunia. (Delta Lidina/TribunStyle.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/adele_20170315_210525.jpg)