Breaking News:

Dituduh Perkosa Putrinya yang Berusia 4 Tahun, Keluarga Ini Lakukan Hal Keji Pada Kelamin Pria Ini!

Jangan melakukan tindakan pembalasan yang belum ada bukti konkretnya guys.

Penulis: Mohammad Rifan Aditya
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
Metro.co.uk
Ahmad Ibrahim 

Laporan Wartawan TribunStyle.com, Rifan Aditya

TRIBUNSTYLE.COM - Jangan melakukan tindakan pembalasan yang belum ada bukti konkretnya guys.

Masyarakat umum sering sekali main hakin sendiri jika sudah tersulut amarahnya.

Namun aksi main hakim sendiri malah bisa berujung pada hukuman penjara lho.

Seperti yang terjadi di Nigeria baru-baru ini.

Sebagaimana diberitakan oleh Metro.co.uk (31/3/2017) Ahmad Ibrahim, pemuda 17 tahun diculik dan dibakar alat vitalnya.

Ahmad Ibrahim
Ahmad Ibrahim (Metro.co.uk)

Hal ini terjadi karena pelaku mencurigai, Ahmad telah melakukan pemerkosaan pada putrinya.

Pelaku adalah pasangan suami istri bernama Atiku Yahaya dan Farida Hamza.

Mereka bahkan membayar sekelompok pemuda untuk menculik Ahmad Ibrahim.

Alat kelamin Ahmad tampak meninggalkan bekas terbakar.

Di pangkal pahanya ada bekas luka bakar yang tampak di foto yang diambil kemudian saat rumah sakit.

Atiku Yahaya dan Farida Hamza bahkan memukulinya dan menguncinya di toilet rumah mereka di kota Sokoto di negara Sokoto, Nigeria.

Security and Civil Defence Corps Nigeria kemudian menangkap pasangan tersebut tak lama kemudian.

Komandan Korps tersebut, Babangida Abdullahi, mengatakan bahwa Ahmad mendapatkan perawatan di sebuah rumah sakit spesialis di Sokoto.

Dia juga menjelaskan bahwa pasangan itu segera dibawa ke pengadilan.

Ahmad sendiri telah membantah melakukan pemerkosaan.

Ayah Ahmad, Ibrahim Abdullahi, telah menyerukan hukuman berat bagi para pelaku tersebut.

Dia mengklaim bahwa seorang tersangka telah mengancam akan membunuhnya juga.

Dia berkata: "Ini seperti urusan keluarga, soalnya anak saya sering menjemput putri mereka bersama dua orang lain saat di sekolah".

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Metro.co.ukNigeriaAtiku Yahaya
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved