Pasca Heboh Lakukan KDRT, Andika Kangen Band Mengaku Ribut-ribut Itu Cuma Bohongan
Andika sempat tak mengakui telah menghajar sang istri dengan gagang pedang, karena pada saat itu tak ada saksi.
Penulis: Sinta Manilasari
Editor: Lilis Maryati
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Sinta Manila
TRIBUNSTYLE.COM - Kasus KDRT yang ditimbulkan oleh pasangan suami istri Andika Maesa dan Caca Chairunisa merebak hingga bikin publik geger.
Caca melapor pada pihak berwajib atas tindakan KDRT yang dilakukan mantan vokalis Kangen Band tersebut ke Polresta Bandar Lampung, Rabu (8/2/2017) malam.
Kala itu ibu satu anak ini mengaku mengalami KDRT dari sang suami, Andika.
Hingga hal ini membuat kuasa hukum Andika angkat bicara soal keduanya.
Andika sempat tak mengakui telah menghajar sang istri dengan gagang pedang, karena pada saat itu tak ada saksi.
Kini akun-akun gosip baik lambe turah dan nyinyir mengunggah sebuah rekaman video seperti Instastory.
Dalam video itu, nampak pasangan suami istri yang pernah cek-cok itu tengah jalan bareng bertiga bersama sang buah hati.
Andika merangkul sang istri dengan romantis sembari mengatakan kalau mereka gila padahal habis ribut.
Baca: Begini Kondisi Andika Kangen Band Sejak Kasus Dugaan KDRT Oleh Istrinya!
"Kita ini habis ribut tapi kita ini gila," ujar Andika sembari merangkul istri dan memperlihatkan anaknya.
"Cium!" ujar Andika pada istri, kemudian disusul ciuman Caca pada suaminya di pipi.
Bahkan Andika mengaku jika kehebohan yang mereka timbulkan adalah sebuah kebohongan semata.
"Jadi ribut-ribut kemarin kita boongan," tambah Andika sembari menciumi sang istri.
Netizen seolah tak percaya dengan apa yang dikatakan Andika ini.
@liasupriadinata_, "Bo ongan babak belur gitu c mba nya...yg bener ajeee..."
@larra_khinanti, "Masa iya bohongan sampe lapor polisi, paling juga mulut bininya disumpel sama tu laki paling ganteng seindonesia raya."
@ani_nailah, "Mbak nya kok ga bahagia gt ya muka nya,"
@puspa_hongkong, "biasa ma maling mana ada yang ngaku apalagi lw misalkan benar2 terbukti penjaranya panjang ma,"