Usai Dicibir Karena Skandalnya, Hwayoung ex T-Ara Santai Update Instagram
Usai kontroversi tersebut, Hwayoung dengan santai update akun Instagram-nya, seolah tak terjadi apa-apa.
Penulis: Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti
Editor: Indan Kurnia Efendi
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Tisa Ajeng
TRIBUNSTYLE.COM - Hwayoung mantan anggota girlband T-ara baru-baru ini menjadi perbincangan publik.
Dalam acara "Taxi" pada tanggal 8 Februari lalu, Hwayoung yang saat itu sebagai tamu.
Ia menceritakan tentang kasus bully T-Ara di masa lalu dan kariernya sebagai seorang aktris.
Baca: Staff T-Ara Buka Suara dan Beberkan Bukti Kalau Hwayoung dan Hyoyoung Banyak Berbohong
Usai penampilannya dalam acara Taxi itu, Hwayoung kembali membuka lama kasus bully yang terjadi padanya.
Dan bukti-bukti bahwa ia berbohong pun perlahan terungkap ke permukaan.
Banyak netizen yang menghijatnya lantaran ia dianggap play victims.
Dan lucunya, usai kontroversi tersebut, Hwayoung dengan santai update akun Instagram-nya, seolah tak terjadi apa-apa.
Ia mengunggah sebuah foto ucapan terima kasih kepada ibu dari temannya yang telah membuatkan kue dalam rangka merayakan Imlek.
“Sooah’s mother made this cake for us #cake# thank you #thegroupofus #Newyear #Let’sbehealthy #nosickness #Firstfullmoonoftheyear," tulis dalam caption-nya seperti dikutip dari Koreaboo.
Bukannya mendapat doa dari penggemar, akun Instagram-nya justru dipenuhi komentar berupa emoji ular dari netizen.
Tak hanya penggemar Internsional saja yang dibuat geram, begini tanggapan netizen Korea.
"Jadi selama ini masalahnya ada dia,"
"Jika aku anggota T-Ara, aku kan menjambak rambutnya sekarang juga, ia yang membuat grup ini berantakan seperti sekarang,"
"Menjijikkan untukku saat melihat ia mengunggah hal seperti ini, seperti dia tak peduli apa yang terjadi setelah membuat skandal besar,"
"Mentalnya sungguh mengerikan,"
"Dia adalah sosiopath karena terus berakting seperti korban, mengerikan," dan lain sebagainya.
Well, bagaimana menurut pendapat kalian guys?