Anak Selebriti Indonesia
Unggah Foto Kawa dengan Kucing Peliharaannya, Andien Banjir Kritik dari Netizen
Lewat caption yang ditulisnya, Andien menyebut jika Miu adalah singa kecil yang ditugaskan untuk menjaga Kawa.
Penulis: Fathul Amanah
Editor: Diah Ana Pratiwi
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Fathul Amanah
TRIBUNSTYLE.COM - Sejak melahirkan buah hatinya pada awal Januari lalu, hari-hari Andien memang disibukan dengan mengurus Kawa.
Bersama sang suami, Ippe, penyanyi beraliran Jazz ini tengah menikmati peran barunya sebagai orang tua.
Ia pun rajin mengunggah foto-foto buah hatinya, Anaku Askara Biru ke akun Instagram.
Salah satunya adalah foto Kawa yang tengah bersama kucing peliharaannya yang bernama Miu.
"Miu, singa kecil penjaga Kawa."
Dalam foto tersebut, tampak baby Kawa tengah berbaring, sedang di sampingnya tampak kucing berbulu putih bernama Miu.
Lewat caption yang ditulisnya, Andien menyebut jika Miu adalah singa kecil yang ditugaskan untuk menjaga Kawa.
Bukannya memuji usaha Andien agar sang anak dekat dengan hewan, postingan ini, justru banjir kritik dari para netizen.
Mereka justru mengkhawatirkan kesehatan buah hati Andien tersebut.
Para netter ini takut bulu-bulu Miu dapat mengakibatkan Kawa sakit.
Mereka lalu menuliskan komentarnya seperti berikut ini.
"Ka @andienaisyah , gimana sama bulunya miu ? Apa ga nempel2 atau bertebaran ?" tanya akun @ainulmoody.
@fadhila5 : "Ka andien @andienaisyah itu bulu miu dikasur gapapa?kan ada bakterinya hehe,trus nanti malah sakit si kawa."
@oki3199 : "Mba....walau bagaimanapun bayi msh rentan...lebih baik mjaga."
Tak hanya mengkhawatirkan kesehatan Kawa, netizen lain juga menyoroti tindakan Andien yang tak memberi bantal ketika buah hatinya itu tidur.
@ziasyifa2011 : "Kasih bantal dong kawa nya @andienaisyah."
@ladyamani0 : "Aduh..kiut bangett..tpi bantal nya mana sih..kasian donk."