Oki Lukman Trauma Dengan Ivan Gunawan, Gara-gara Alasan ini
Hal ini membuat Oki bersyukur, lantaran kini ia sudah paham dengan dunia permodelan, ada apa ya?
Editor: Delta Lidina Putri
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNSTYLE.COM, JAKARTA - Aktris dan pembawa acara Oki Lukman mengaku trauma dengan Ivan Gunawan.
Hal tersebut dikarenakan, Oki Lukman harus mengenakan high heels dalam waktu cukup lama.
"Saya trauma karena pernah saya jalan pake high heels disuruh kak Ivan, fashion shownya jam 5 tapi sudah disuruh pakai heels dari jam 1," ungkap Oki Lukman usai fashion show produk Canting Merah di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2016).
Namun hal tersebut membuat Oki bersyukur, lantaran kini ia sudah paham dengan dunia permodelan.
"Dia luar biasa mentatar saya menjadi model, alhasil udah kebebelan duluan," ujar Oki.
Maka dari itu, perempuan kelahiran Jakarta ini paham betul bahwa pekerjaan sebagai model tidak hanya cantik, namun harus menguasai hal-hal sulit termasuk mengenakan higt heels dalam waktu lam.
"Sekarang aaya jadi tahu yang namanya model engga cuma modal cantik dan badan bagus, tetapi juga harus menyesuaikan hal-hal yang membuat tidak nyaman termasuk mengenakan higt heels," ungkap Oki Lukman.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/ivan-gunawan-dan-oki-lukman_20161222_175537.jpg)