Meme Make Up Pengantin - Fatal! Ini Jadinya Kalau Salah Memilih Riasan di Hari Spesial
Bagaimana jadinya jika kita memilih riasan pengantin yang salah? Ini dia.
Penulis: Melia Istighfaroh
Editor: Cecylia Rura Patulak
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Melia Istighfaroh
TRIBUNSTYLE.COM - Pernikahan adalah upacara pengikatan janji suci yang dirayakan atau dilaksanakan oleh dua orang dengan maksud meresmikan ikatan status secara norma agama, norma hukum, dan norma sosial.
Upacara pernikahan sendiri biasanya merupakan acara yang dilangsungkan untuk melakukan upacara berdasarkan adat-istiadat yang berlaku, kesempatan untuk merayakannya bersama teman dan keluarga.
Wanita dan pria yang sedang melangsungkan pernikahan dinamakan pengantin.
Kemudian, mereka dinamakan suami dan istri dalam ikatan perkawinan.
Memilih make up, gaun pengantin, dan tempat untuk melangsungkan pernikahan tentunya menjadi suatu hal yang sangat penting.
Lalu, bagaimana jadinya jika kita memilih riasan pengantin yang salah?
Akun Instagram Dagelan baru saja mengunggah sebuah foto lucu tentang pernikahan.

Instagram/dagelan
Tampak foto di samping kiri, seorang wanita mengenakan baju pengantin berwarna kuning dengan make up ala kadarnya.
Foto itu diberi tulisan, "Harga Nawar".
Sementara itu, foto di sebelah kanan, seorang pengantin wanita dengan baju kebaya warna hitam lengkap dengan make up yang sempurna.
Foto ini pun diberi caption, "Harga Wajar".
"Hahaaaa. Bedaknya pake tepung terigu." komentar pemilik akun Instagram @zulfandhani.
Foto ini pun penuh dengan komentar para netizen.
Banyak komentar-komentar lucu yang muncul dalam foto ini.
Buat kamu yang akan melangsungkan pernikahan, sebaiknya dipikir matang-matang dulu, ya.
Mulai dari make up, busana, gedung pernikahan, dan catering.
Jangan sampai momen berharga mu ini menjadi bahan candaan orang lain.