Foto Lawas Kaesang Pangarep Dibandingkan dengan Jan Ethes, Gibran Rakabuming: Nggilani
Gibran Rakabuming tahu foto anaknya dibandingkan dengan potret masa lalu Kaesang Pangarep, langsung beri reaksi tak terduga: Nggilani. Apa artinya?
Penulis: Anggra Prasasti
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNSTYLE.COM - Kemarin, Sabtu (20/10/2018), Kaesang Pangarep menuliskan cuitan yang menjadi sorotan.
Putra bungsu Jokowi ini menantang netizen untuk me-roasting dirinya.
"Netijen twitter ada yang berani roasting saya gak ya?" tulisnya.
Tak disangka, cuitannya mengundang banyak komentar roasting dari netizen.
Seorang netizen sengaja mengkritik Kaesang dengan mengunggah foto masa lalunya.
"Semoga mbak Felicia cepat sadar *emoji menangis," tulis akun @buha_24.

Tak sampai di situ saja, ada juga netizen yang sengaja membandingkan foto masa kecil Kaesang dengan keponakannya, Jan Ethes.
Bahkan, netizen pemilik akun @teduuuh bahkan sengaja mengadakan voting untuk membandingkan foto Kaesang dan Ethes.
Netizen diminta meretweet jika menyukai Kaesang, sedang love untuk Ethes.
Hasilnya pun tak terduga, Kaesang mendapat 608 retweet dan Ethes mendapat hampir 11 ribu love.
Selain perbandingan foto Kaesang dan Ethes, masih banyak lagi kalimat roasting yang diberikan oleh netizen.
@zalcahyor: "Wajar jan ethes ganteng. Situ kaya minyak bekas gorengan pisang goreng."
@DoddyAnt: "Jan Ethes ke mol dikawal Presiden, Kaesang ke mol ngawal pengawalnya Jan Ethes. Beda level."
@smidztr: "Kalau jan ethes lahir duluan daripada kaesang terus buka usaha pisang, pasti lebih laku usaha pisang jan ethes."
Voting perbandingan foto Kaesang dan Ethes ini ternyata juga diketahui oleh Gibran Rakabuming.
Ayah dari Jan Ethes ini memberikan komentar tak terduga soal voting tersebut.
"Nggilani @kaesangp," tulisnya.
Dalam Bahasa Jawa, 'nggilani' berati menjijikkan.
Gibran menilai foto Kaesang menjijikkan saat dibandingkan dengan putranya.
Tanggapan Gibran ini pun mendapat banyak reaksi netizen.
@AbeeGlory: "Koq ngono mas karo adike dewe."
@SriayuAR_: "Ngakak sumpah haha."
@ardyonia: "Ayo bertengkar kalian, ayoo!!!"
@ennyoktaliaa: "Gemes banget kakak adik ini! "
Bahkan, saking penasarannya, netizen sampai mencari arti kata 'nggilani' di mesin pencarian Google.
Mereka juga mengaku terhibur dengan interaksi kakak-beradik ini.
Meski Kaesang menerima banyak roasting dari netizen, dirinya tak kesal atau marah.
(TribunStyle.com, Anggra)