Ulang Tahun Google - 19 Fakta Mengejutkan Diungkap Pemutar Kejutan Doodle
Juga merupakan hal-hal yang pernah diluncurkan Google dalam aplikasi mereka selama 19 tahun terakhir.

TRIBUNSTYLE.COM - Google berusia 19 tahun di hari ini, 27 September 2017. Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) pun digelar dengan semarak.
Perusahaan raksasa ini tak ingin merayakan HUT-nya sendirian.
Para pengguna setianya diajak menemukan banyak hal seru melalui google doodle yang tidak biasa yakni spin wheel atau roda hadiah, yang disebut sebagai Pemutar Kejutan Ulang Tahun Google.
Dalam doodlenya kali ini, Google memberikan gambar spin wheel yang dapat diputar oleh para penjelajah internet. Ada 19 kejutan berbeda yang dapat ditemukan dalam pemutar kejutan tersebut.
Adapun jumlah 19 kejutan tersebut merepresentasikan usia Google.
Juga merupakan hal-hal yang pernah diluncurkan Google dalam aplikasi mereka selama 19 tahun terakhir.
Berikut dirangkum tribun-timur.com:
1. Snack Game
Anda tentu tidak asing dengan permainan ular klasik yang satu ini.
Permainan legendaris ini sangat tersohor pada masanya dan bisa ditemukan dalam aplikasi game di ponsel monokrom.
-
Mengenal Usmar Ismail, Bapak Perfilman Indonesia yang Jadi Google Doodle Hari Ini
-
Lewat Aplikasi 'Family Link', Orang Tua Bisa Pantau Penggunaan Gadget Milik Anak dari Jarak Jauh
-
Google Lens Akhirnya Tersedia untuk Semua Android, Platform iOS Menyusul!
-
Dikabarkan Meninggal Dunia oleh Google, Pemeran Superman Henry Cavill Berikan Tanggapan Menohok!
-
Coba Searching Nama BTS di Google, Foto Jungkook 'Terganti' dengan Wajah Penyanyi ini, Kok Bisa?